BAB 7: Algoritma Pemrograman –
Informatika Kelas 8
Tujuan pembelajaran BAB 7: Algoritma
Pemrograman – Informatika Kelas 8
Setelah
mempelajari bab ini kalian mampu untuk melanjutkan pemrograman dengan Scratch
dan mengenal bahasa/tools baru yang sejenis dengan Scratch yang disebut
Blockly, dimana Blockly lebih dekat ke bahasa pemrograman prosedural.
Peta Konsep Algoritma dan
Pemrograman
Dengan program,
komputer akan mampu menjalankan instruksi-instruksi tertentu.
Instruksi-instruksi ini tersusun dari berbagai komponen seperti variabel,
ekspresi logika, percabangan, perulangan, dan lain-lain. Komponen tersebut
diwujudkan menjadi blok visual, dan dikenalkan melalui pemrograman visual.
Adapun contoh pemrograman visual yaitu Scratch dan Blockly.
A. Eksplorasi Lanjutan Scratch
1. Kode Control, Input, dan
Variable
Kode Control berfungsi untuk dapat mengatur
berapa banyak kode berulang dan kondisi dari objek/ sprite.
Apa itu input?
Pengertian Input yaitu sebuah proses yang
digunakan untuk meminta masukan dari pengguna dan hasil masukannya akan
disimpan dalam sebuah variable.
Apa itu Variable?
Pengertian
Variable yaitu sebuah nama yang digunakan untuk menyimpan sebuah nilai, dan
nilai yang disimpan dapat diubah dengan blok [set variable to] atau [change
variable by]. Variable dapat dikenali di semua Sprite (global variable) atau hanya dikenali di Sprite yang aktif saat
Variable dibuat (local variable).
Apa itu Kode Control?
Pengertian Kode Control pada Scratch yaotu
dapat mengatur jalannya program, seperti pengulangan dan kondisi. Tujuannya
adalah kode program yang dibuat dapat menjadi lebih sederhana.
Apa itu Custom Block?
Pengertian Custom Block adalah sebuah block
pada Scratch yang dapat kalian buat sendiri dan dapat disesuaikan fungsinya.
Dalam konsep pemrograman pada umumnya, Custom Block dapat dianggap sebagai
fungsi/prosedur.
B. Pengantar Blockly Games dan
Eksplorasi Puzzle Maze
Pengertian Blockly adalah suatu tools yang
dapat membantu membuat program sederhana dengan menggunakan blok - blok,
seperti Scratch.
Berikut adalah
contoh pemrograman berbasis teks yaitu bahasa pemrograman JavaScript, PHP,
Python, dll.
(a) Contoh kode
Blockly (b)Terjemahan contoh kode dalam
JavaScript
Blockly Games
dapat diakses melalui link https://blockly.games/?lang=en
Adapun permainan
yang disediakan di Blockly Games antara lain:
·
Puzzleà
Pemain harus menyusun blok - blok yang berisi keterangan dan foto hewan ke blok
hewan yang sesuai.
·
Mazeà
Pemain diminta untuk menggerakkan sprite agar berjalan sampai tujuan.
·
Birdà
Pemain diminta untuk menggerakkan bird agar dapat mengambil cacing dan sampai
ke sarangnya.
·
TurtleàPemain
diminta untuk menggerakan turtle untuk menggambar sesuai pola yang disediakan.
·
MovieàPemain
diminta untuk membuat sprite sederhana dan menggerakkannya sesuai instruksi.
·
Musicà
Pemain diminta untuk membuat musik sederhana berdasarkan not balok yang
diberikan.
·
Pond tutorà Pemain diminta untuk menggerakan sprite agar menembaki sprite
target hingga darah dari sprite target habis.
·
Pond à Pada
permainan ini, sprite pemain memiliki 3 lawan dan merupakan lanjutan dari Pond
tutor
Output dari
sebuah program dapat berupa teks, display gambar di layar, atau berupa suara.
Berikut contoh
block coding games blockly.
D. Eksplorasi Sprites dengan
Blockly
Ini perbedaan
block kode scratch dan blockly. Pada Scratch, blok kode program akan
ditempatkan pada setiap sprite yang tersedia. Adapun Blockly Blok kode program
pada Blockly ditempatkan pada tempat yang sama.
menu Beginner Mode, terdapat 3
kategori, yaitu:
·
Blockly
Menggunakan blok-blok yang di drag & drop
seperti pada Scratch dan Blockly Games untuk membuat kode program.
·
Games
Menggunakan blok-blok yang di-drag & drop
juga untuk membuat games.
·
Robots
Menggunakan
Blockly untuk mengontrol jalannya robot. Terdapat beberapa merk robot yang
dapat digunakan langsung, seperti Lego EV3 atau Sphero.
Apa itu sprite?
Pengertian
sprite yaitu komponen dalam sebuah program yang merupakan gambar bitmap dua
dimensi. Sprite banyak digunakan untuk menggambarkan objek seperti tokoh
karakter atau benda lain, baik diam maupun bergerak. Sprite yang bergerak
sebenarnya memanfaatkan perubahan posisi dari sprite atau menggunakan gambar
lain sehingga seolah olah terjadi animasi.
Perbedaan latar belakang
scracth dan blockly
Pada
Scratch, mengganti latar belakang
tampilan grid view dapat memanfaatkan gambar yang akan disebut Backdrop.
Pada Blockly,
layar belakang tampilan dapat menggunakan gambar maupun warna yang disebut background image atau background
color.
E. Pengenalan Pemrograman
Prosedural
Dalam
pemrograman prosedural, kalian akan memprogram berdasarkan konsep komputer yang
sudah dipelajari pada modul SK (Sistem Komputer). Komputer mempunyai 3 elemen
penting, yaitu perangkat input, pemroses utama (CPU), dan perangkat output. CPU
memiliki memori, bus dan ALU.
Hal yang dapat
dilakukan komputer saat menerima perintah program:
·
Menerima input, dan
menyimpannya dalam sebuah variabel, serta mengambil isinya jika diperlukan
dengan menyebutkan nama variabel.
·
Mengeluarkan output, dengan
menggunakan perintah “print”, “write”, atau “display” atau lainnya,
·
Melakukan perhitungan
aritmatika dan logika, sesuai dengan operasi aritmatika yang menggunakan
operator kali, bagi, tambah, kurang atau operasi logika dengan menggunakan
operator and, or, not, atau operasi perbandingan dengan operator <, >, =
1. Variabel
Fungsi variabel
digunakan untuk menyimpan nilai – nilai, variabel juga harus memiliki nama sehingga
dapat dibedakan dengan variabel lainnya.
tips memberi nama untuk sebuah
variable:
·
Buatlah nama variabel yang
menggambarkan fungsi variabel tersebut.
·
Buatlah nama variabel yang
singkat/jangan terlalu panjang
Terdapat 3 buah tipe data Blockly:
·
Teks/string (“….”)
·
Bilangan (123…)
·
Boolean (true false)
2. Percabangan
Dalam membuat
program, ada 2 alternatif atau keputusan-keputusan harus dilakukan oleh
komputer, yaitu: a.) memeriksa apakah suatu kondisi bernilai benar atau salah,
b.) memilih keputusan atau alternatif berdasarkan kondisi tersebut.
Operasi perbandingan di dalam
pemrograman:
·
Sama dengan (=): operasi ini
digunakan untuk memeriksa apakah 2 buah nilai bernilai sama atau tidak.
·
Tidak sama dengan (≠ ): operasi
ini digunakan untuk memeriksa apakah 2 buah nilai bernilai berbeda atau
tidak.
·
Kurang dari (<): operasi ini
digunakan untuk memeriksa apakah suatu nilai lebih kecil daripada nilai
lainnya.
·
Lebih dari (>): operasi ini
digunakan untuk memeriksa apakah suatu nilai lebih besar daripada nilai
lainnya.
Terdapat 3 buah
operator logika, yaitu AND, OR, dan NOT. pernyataan yang mengandung operasi
logika akan bernilai False jika pernyataan itu salah. Bila
pernyataan itu benar, maka bernilai True.
Berikut tabel
operator logika
3. Pengulangan
konsep pengulangan
pada komputer pemrograman biasa dikenal dengan repetition atau loops.
Blok -blok dalam Blockly yang dapat digunakan untuk loops.
·
Blok [repeat n times]à digunakan untuk melakukan sebanyak yang ditentukan.
·
Blok [repeat..while]à digunakan jika kalian ingin
melakukan perulangan selama suatu kondisi atau syarat tertentu terpenuhi.
Komentar